Meningkatkan Traffic Pengunjung Website / Blog (Gratis)

Belajar Membuat Blog Dengan Baik
Belajar Membuat Blog Dengan Baik - Dalam membuat sebuah situs website, tentunya hal yang mendasar dan yang semestinya dipikirkan adalah bagaimana cara mendatangkan pengunjung / visitor ke situs website yang kita buat dan bagaimana mereka nantinya akan mengenali situs website kita.
Permasalahan mendasar yang sering dialami Blogger adalah pengunjung/visitor blognya tidak banyak, hal ini sering menimbulkan kemalasan untuk meneruskan aktivitas ngeblog. Maka dari itu berikut akan dibahas tentang bagaimana meningkatkan traffic penggunjung website secara gratis.

1 Google+

Jangan remehkan Google+ walaupun tidak seterkenal sosial media lainnya, Google+ sengaja tidak diikutkan dengan pembahasan Sosial Media karena menurut saya akan lebih cocok dibahas menyendiri. Google memfasilitasi pengguna blogger.com untuk membagikan artikel mereka secara otomatis kegoogle+, hal ini karena google+ akan mendongkrak posisi artikel kita dalam mesin pencarian, ditambah lagi jika follower / orang yang berada dilinkaran kita cukup besar hal ini akan sangat membantu mendatangkan visitor.

2 Sosial Bookmark

Dengan submit artikel kita kedalam sosial bookmark terbukti dapat mendatangkan pengunjung, ini terjadi karena sosial bookmark memang berfungsi sebagai salah satu wadah blogger dalam menyampaikan informasi kepada pembaca, dengan sosial bokmark juga dapat mendongkrak rangking artikel di mesin pencari, namun juga perlu diperhatikan bahwa dengan submit artikel kebanyak situs sosial bookmark tanpa memperhatikan kuantitas itu dianggap sebagai spamming.

3 Sosial Media

Sosial Media dapat dimanfaatkan sebagai wadah menampung pengunjung website kita, terbukti bahwa sosial media menjadi tempat tongkrongan bagi setiap orang yang mengingginkan informasi, entah dari status teman ataupun dari laman-laman yang terkenal seperti Mario Teguh. Lepas dari itu kita juga dapat membagikan link artikel kita kesosial media dengan harapan akan ada yang tertarik untuk membaca artikel yang kita tulis. Tips ini akan sangat efektif bila dipadukan dengan trick Social Engineering Untuk Menarik Pengunjung.

Sekian dulu artikel Meningkatkan Traffic Pengunjung Website, penulis sangat mengapresiasi masukkan / tanggapan berupa kritik dan saran melalui komentar atau media komunikasi lainnya guna untuk meningkatkan kualitas blog ini. Terimakasih dan semoga bermanfaat.

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar